Perbedaan Besaran Vektor dan Skalar
Ittekcno.blogspot.com – dalam ilmu fisika, kita mengenal ada dua macam besaran yaitu besaran vektor dan besaran skalar. Kita pasti bertanya ? apa sich perbedaan dari kedua besaran ini ? pada artikel ini saya akan sedikit berbagi tentang apa perbedaan antara besaran vektor dan besaran skalar.
Perhatikan gambar berikut ini :
Dari gambar di atas, kita dapat memperoleh 2 besaran yaitu jarak dan perpindahan. Dimana jarak tersebut adalah panjang lintasan dari titik A menuju titik B, dan perpindahan adalah perubahan posisi dari titik A ke titik B.
Baca juga :
Perpindahan dapat kita gambarkan dengan garis lurus berarah yang besarnya sama dengan jarak efektif dari titik A ke titik B, atau lebih sederhanya perpindahan sama dengan jarak terpendek dari titik A ke titik B. sehingga kalau kita gambarkan akan terlihat seperti berikut :
Pada gambar di atas, garis berwarna biru adalah jarak ( panjang lintasan dari titik A ke titik B ), sedangkan garis berwarna merah adalah perpindahan ( jarak terdekat dari titik A ke tiitk B ). Setelah melihat gambar tersebut kita dapat mengatakan bahwa besar jarak dari titik A ke B tidak sama dengan besar perpindahan dari titik A ke B.
Saya ingin mengajukan 2 pertanyaan :
1. apakah jarak dari titik A ke B dan jarak dari titik B ke A sama ??
2. apakah perpindahan dari titik A ke B dan perpindahan dari titik B ke A sama ??
Jawaban untuk pertanyaan pertama adalah “ ya, sama ”. karena jarak adalah panjang lintasan, maka walaupun dibolak-balik antara titik A ke B dan titik B ke A, panjang lintasan antara kedua titik tersebut akan tetap sama dan tidak berubah.
Sedangkan jawaban untuk pertanyaan kedua adalah “ tidak sama ”. kenapa demikian ? hal ini karena walaupun besar perpindahan dari titik A ke B dan dari titik B ke A sama besar, akan tetap arah perpindahannya berbeda.
Dari pejelasan di atas kita dapat memperoleh kesimpulan bahwa perpindahan bergantun pada besar dan arah, sedangkan jarak hanya bergantung pada besar saja.
Dengan demikian dapat kita katakan bahwa perpindahan adalah termasuk kedalam besaran vektor, dimana besaran vektor memiliki besar dan arah. Sedangkan jarak termasuk kedalam besaran skalar karena tidak memiliki arah.
Contoh soal 1 :
Sebuah pertikel begerak dari titik A menuju titik B kemudian ke titik C seperti yang terlihat pada gambar berikut :
Berdasarkan gambar di atas, hitunglah :
1.jarak dari titik A ke titik C !
2.perpindahan partikel dari titik A ke titik C !
Jawab :
1.karena jarak merupakan panjang lintasan yang ditempuh partikel tersebut dari titik A ke titik C, maka :
Jarak AC = jarak AB + jarak BC
= 3mtr + 4 mtr
= 7 mtr
2.karena perpindahan merupakan perbahan posisi dari tiitk A ke tiitk C dengan kata lain adalah jarak terdekatnya/ jarak efektifnya, maka :
catatan :
- besar jarak tidak sama dengan besar perpindahan
- penjumlahan besaran vektor tidak sama dengan penjumlahan besaran skalar
Contoh soal 2 :
Di antara besaran-besaran berikut, yang bukan besar vector adalah….
a. percepatan
b. tekanan
c. kecepatan
d. gaya
e. massa jenis
jawab :
karena besaran vector adalah besaran yang memiliki besar dan arah, dan dari kelima besaran tersebut hanya massa jenis saja yang tidak memiliki arah. Maka massa jenis tidak termasuk kedalam besaran vector.
Demikianlah sedikit penjelasan tentang perbedaan besaran vektor dan besaran skalar. Semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi para pembaca semua.
Terimakasih.